Fakta Menarik Le Monde sur Mesure
BERITA UNIK

Fakta Menarik Le Monde sur Mesure

HOBIQQLOUNGE – 5 Fakta Menarik Le Monde sur Mesure, Parfum Jutaan Dolar Berlapis Emas.

Parfum memang sudah menjadi salah satu pelengkap penampilan, yang akan menambah kepercayaan diri seseorang. Bahkan sekarang wangi parfum pun dapat menggambarkan karakter dari orang yang memakainya. Namun tahukah kamu, sekarang banyak brand parfum yang berlomba-lomba untuk membuat parfum terbaik menurut tipenya masing-masing, dan tentu harganya pun akan semakin mahal seiring dengan kualitas parfum yang bertambah. BANDAR Q

Dalam beberapa waktu lalu, parfum termahal di dunia adalah Joy Jean Patou yang diformulasikan dengan bahan yang mahal pula. Kemudian ada Clive Christian yang menyusul parfum sebelumnya dan menjadi yang termahal di dunia. Dilansir dari Fragrantica, kini merek parfum Perancis yang baru, Morreale Paris, mengklaim telah menciptakan parfum termahal di dunia, Le Monde sur Mesure. Apa saja fakta menarik di balik parfum termahal di dunia ini? Yuk simak faktanya berikut ini!

1. Menjadi parfum termahal di dunia dengan harga sekitar Rp21 miliar

Parfum keluaran Morreala Paris ini pantas mendapatkan predikat sebagai parfum termahal di dunia. Bagaimana tidak, parfum ini dibandrol dengan harga jutaan dolar. Le Monde sur Mesure ini tepatnya dibandrol seharga 1,5 juta US dolar atau sekitar Rp21 miliar per botolnya.

Sungguh harga yang fantastis bukan, untuk sebuah parfum?

2. Botol parfum berbalut emas seberat 2 kg

Sesuai dengan harganya yang fantastis, botol parfum ini juga berbalut dengan emas 18 karat seberat 2 kg dan berlian yang bermutu tinggi. Bahkan pada saat peluncurannya, parfum ini disebut sebagai Absolute Royal Fragrance yang mana merupakan sebuah karya seni luar biasa yang menampilkan tradisi Monet langka, Picasso atau telur imperial Faberge.

3. Pembuatan parfum yang cukup lama

Parfum Le Monde sur Mesure ini membutuhkan waktu cukup lama yakni selama satu tahun untuk menghasilkan sebuah wewangian yang eksklusif. Pada setiap parfum ini memiliki karya seni yang dekoratif, di mana setiap botolnya mempunyai nomor seri dengan gelang emas 18 karat.

4. Pembuatan parfum terinspirasi dari sebuah mimpi

Parfum ini tercipta berkat ide yang terinspirasi oleh sang pemilik, Jean Pierre Morreale yang merupakan keturunan Perancis-Belgia yang termasuk bangsawan Eropa. Di mana suatu malam, ia bermimpi bahwa sang leluhur mengunjunginya dan berpesan untuk memulihkan nama keluarga dan lambang kebesaran mereka. Hingga akhirnya ia putuskan untuk menciptakan sebuah parfum eksklusif dengan nama keluarganya, Morreale.

5. Hanya klien VIP yang dapat memilikinya

Le Monde sur Mesure bukan parfum yang dibuat sepanjang waktu. Untuk memiliki parfum ini para klien VIP harus memesan terlebih dahulu dan hanya ditawarkan kepada orang-orang yang siap membayar. Klien akan diundang untuk berpartisipasi dalam proses memilih gaya botol sesuai dengan keinginan mereka sendiri, campuran zat kimia favorit dan juga dapat menyaksikan pembuatannya secara langsung.

Itulah beberapa fakta menarik Le Monde Sur Mesure, parfum jutaan dolar yang berbalut emas dan berlian. Kabarnya sebagian hasil dari penjualan parfum ini akan digunakan untuk amal loh!

Baca Juga : 10 Manfaat Seks Bagi Kesehatan


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *