HOBIQQ LOUNGE–Berapa Seharusnya Suhu Tubuh yang Normal Suhu tubuh normal di tubuh Anda bisa terus berubah sepanjang hari. Ini karena tubuh manusia mampu mengubah sendiri suhu intinya sesuai dengan musim dan lingkungan sekitarnya. Suhu tubuh orang yang sehat bisa naik-turun sekitar 0,5°C dalam sehari; bisa lebih rendah di pagi hari dan lebih tinggi di sore ke malam hari, tergantung dari apa aktivitas Anda di hari itu. Agen Poker
Berapa Seharusnya Suhu Tubuh yang Normal Artinya, suhu tubuh yang selalu berubah sebenarnya adalah bagian alami dari mekanisme pertahanan tubuh Anda. Namun penting untuk memastikan bahwa suhu tubuh yang naik-turun bukanlah hasil dari kondisi medis yang mendasarinya. Teruskan membaca untuk mempelajari lebih lanjut tentang suhu tubuh normal manusia, dan apa yang bisa menyebabkan perubahannya.
Berapa suhu tubuh normal manusia?
Kebanyakan orang menganggap suhu tubuh normal manusia sudah pasti harus berada di angka 37ºC. Namun, konsep ini agak menyesatkan dan telah dibantah oleh banyak studi medis.
Sebuah studi yang diterbitkan bertahun-tahun yang lalu di Journal of American Medical Association menemukan suhu normal rata-rata untuk orang dewasa adalah 36,7°C, bukannya pas 37°C. Secara umum, dunia medis menyepakati bahwa suhu tubuh normal berkisar antara 36,1°C sampai 37,2°C.
Meski standar tersebut juga akan banyak bergantung pada:
- Kondisi fisik orang tersebut.
- Usia.
- Aktivitas apa saja yang telah mereka lakukan.
- Waktu di hari tersebut.
- Bagian mana dari tubuh Anda yang diukur suhunya — Misalnya, pembacaan suhu dari ketiak biasanya menunjukkan 0.5°C lebih rendah dari suhu inti tubuh.
baca juga : ponsel pertama nokia dengan android 10
Sementara itu, suhu tubuh cenderung menurun seiring bertambahnya usia. Satu studi milik para periset di Rumah Sakit Universitas Winthrop di New York menemukan bahwa orang lanjut usia memiliki suhu tubuh normal yang lebih rendah daripada “standar” di atas. Dari 150 orang lanjut usia dengan usia rata-rata sekitar 81 tahun, periset menemukan bahwa suhu rata-rata tubuh mereka tidak pernah mencapai 37°C. Temuan ini menunjukkan bahwa bahkan ketika lansia sakit sekalipun, suhu tubuh mereka mungkin tidak naik hingga mencapai suhu yang dikenali orang sebagai demam (lebih dari 37ºC). Di sisi lain, suhu tubuh yang terlalu rendah (di bawah 35ºC) pada umumnya menjadi pertanda penyakit tertentu.
Dengan demikian, batasan suhu tubuh agar bisa dibilang demam juga akan berbeda untuk setiap orang berdasarkan waktu di hari tersebut. Intinya adalah, untuk bisa mengetahui suhu tubuh normal seseorang, setiap variasi faktornya harus ikut diperhitungkan.