Uncategorized

2 Menit Meringis usai Kena Serpihan Motor

HOBIQQ-Insiden ini terjadi saat sesi practice atau latihan MotoGP Thailand berlangsung di Sirkuit Chang, Buriram, Thailand, Jumat (27/10/2023). 2 Menit Meringis usai Kena

Peristiwa bermula ketika Jorge Martin (Prima Pramac) hendak kembali ke garasi dengan Marc Marquez berada di belakangnya. 2 Menit Meringis usai Kena

Secara tiba-tiba, sebuah benda kecil berwarna gelap terbang dan mengenai bahu kanan Marquez yang melaju dengan kecepatan sedang.

Marquez kemudian terlihat memegangi bahunya. 

Usut punya usut, benda asing tersebut rupanya adalah bagian dari aerodinamika motor Martin, tepatnya komponen yang terletak di dekat ban depan.

Di ketahui, komponen berbahan serat karbon itu terlepas setelah Martin tak sengaja menyenggol penanda lintasan menuju jalur pit.

Marquez menjelaskan bahwa saat kejadian dia tidak tahu benda apa yang mengenai badannya.  

“Sebelum time attack, kami masuk ke pit, dan sesuatu mengenai bahu saya,” ucapnya setelah sesi latihan, di lansir dari Crash.net.


“Saya tidak sadar saat itu bahwa itu adalah serpihan dari motornya (Martin), saya pikir itu berasal dari lintasan, atau bahkan penanda jalur pit.”

Marquez tidak menampik bahwa rasanya memang sakit.

Meski demikian, juara dunia delapan kali tersebut membantah bahwa rasa nyeri tersebut telah mengganggu performanya.

Marquez sendiri gagal menembus kualifikasi 2 secara langsung karena terlempar dari posisi 10 besar dalam latihan MotoGP Thailand. 

Torehan waktu terbaik 1 menit 30,195 detik menempatkan Marquez di peringkat 11. Dia terpaut 0,065 detik dari Brad Binder (Red Bull KTM) di urutan ke-10. 

Saat itu rasanya sakit, dan selama dua menit masih terasa sakit, tetapi kemudian itu tidak menjadi penghalang untuk time attack,” tukasnya

Menurut Marquez, penyebab kegagalannya masih soal kurangnya dorongan saat berakselerasi meski telah memasang ban segar sekali pun.

Selisih waktu yang tipis saat latihan pun tak membuat Marquez kelewat percaya di ri dengan peluangnya pada kualifikasi 1 ataupun dalam sprint yang di helat pada Sabtu (28/10/2023).

“Saya tidak tahu apakah persaingannya akan super ketat saat sprint, tetapi kami akan tertinggal jauh dari pembalap-pembalap terdepan,” imbuhnya.

“Dalam satu run, (Maverick) Vinales menyalip saya dan dalam satu lap saya mungkin tertinggal sedetik dari mereka.”

“Jadi kami tidak punya pace yang di butuhkan. Mungkin persaingannya di atas akan ketat, mungkin. Namun, kami akan tertinggal jauh.”

“Di antara posisi ke-10 dan 15, di sanalah posisi kami sekarang,” pungkasnya. 

Ekspresi pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, saat tampil pada latihan MotoGP Thailand di Sirkuit Chang, Buriram, Thailand, 27 Oktober 2023.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *