3 Cara Terbaik Menanggapi Respons dari Orang Lain
HOBIQQ Setiap dari kita pasti pernah mendapatkan pujian, hinaan hingga pertanyaan dari orang lain. Kita pasti akan meresponsnya sesuai apa yang ingin kita bilang, tapi terkadang mudah ataupun sulit untuk meresponsnya.
Bahkan mungkin kita malah bingung gimana cara ngerespons orang lain yang baik.
Karena dalam merespons juga ada bentuk sikap tersendiri agar orang lain paham menerima respons darimu. Apa saja ya cara terbaik dalam merespons berbagai hal dari orang lain? Simak di bawah ini.
1. Ketika orang lain menghina kamu
Mendapat hinaan dari orang lain tentu rasanya gak enak hati. Apalagi kalau hinaan itu sungguh kejam dan menyakitkan yang terkadang membuat kita menangis. Wajar saja seseorang jadi sedih karena setiap orang punya mental yang berbeda-beda. It’s okay! Namun jika gak kuat lagi menghadapinya, lebih baik jauhi orang-orang toksik semacam itu.
Berbeda lain dengan orang yang kebal terhadap hinaan tersebut, tapi apa boleh buat ia malah melampiaskannya dengan balasan yang serupa. Sebaiknya kita merespons pada orang yang menghina kamu itu dengan cara yang benar, yaitu diamkan saja dan tutup telinga.
Biarkan mereka yang selalu membuka-buka mulut menjatuhkanmu, karena lama-kelamaan mereka juga akan lelah dengan sendirinya. Energi kita lebih baik dipakai dengan berbuat kebaikan dan mengerjakan karya masa depan.
2. Teman yang lagi curhat
Kamu pasti pernah mendengarkan teman lagi curhat, kan? Pastinya kita akan setia merespons tiap curhatannya, dan dengan kata “sabar ya” adalah kata paling aman untuk merespons curhatannya. Mungkin di sisi lain kita bingung mau menjawab apa selain kata sabar setelah teman kita bercerita.
Lebih baik lagi kita perlu ganti cara meresponsnya, yaitu kita dengarkan dulu ceritanya sampai selesai berbicara, dan setelah itu baru kita meresponsnya dengan memberi pendapat kita yang terbaik.
Namun sebelum itu, kita perlu minta izin dulu apakah dia mau diberi pendapat atau tidak, sebab orang lain berbeda-beda ada yang hanya sekadar meluapkan emosi saja atau ingin butuh dukungan juga.
3. Ketika orang lain memuji kamuÂ
Kita pasti rasanya senang jika mendapatkan pujian dari orang lain. Sebab pujian adalah kata-kata positif yang memberi diri kita jadi merasa berharga di pandangan orang lain.
Otomatis kita langsung merasa bangga terhadap diri sendiri, dan terlepas kebanggaannya itu, kita pun jadi tidak sadar terang-terangan di depan mereka.
Misalnya dipuji cantik, kita bangga sampai berkata, “Iyalah, gue emang cantik,”. Boleh-boleh saja kita bangga terhadap diri sendiri, tapi jangan sampai berlebihan hingga membawa kesan angkuh seperti itu.
Daripada kita tampaknya jadi tinggi hati gitu, lebih baik ucapkan terima kasih dan tersenyum kepada orang yang memuji kita. Itu adalah cara merespons yang baik apabila kita menerima pujian dari orang lain.