6 Makanan dan Minuman yang Ampuh Atasi Perut Kembung, Cobain Yuk!
Uncategorized

6 Makanan dan Minuman yang Ampuh Atasi Perut Kembung, Cobain Yuk!

Hobiqq Lounge –6 Makanan dan Minuman yang Ampuh Atasi Perut Kembung, Cobain Yuk!

pokerpelangi – Bye-bye perut penuh angin

Mengalami perut kembung sangat tidak mengenakkan, apalagi saat sedang liburan. Perut terasa seperti full terus, padahal nyatanya belum makan seharian. Bentuk perut pun terlihat lebih besar dari biasanya, membuatmu menjadi kurang nyaman.

Tapi, jangan keburu bete dulu ya! Perut kembung bisa diatasi dengan mengonsumsi makanan dan minuman yang tepat. Berikut 6 makanan dan minuman pencegah perut kembung yang bisa dicoba.


6 Makanan dan Minuman yang Ampuh Atasi Perut Kembung, Cobain Yuk!

1. Air hangat

Pertolongan pertama dan paling mudah untuk mengatasi perut kembung adalah air hangat. Efek panas dari air dipercaya ampuh untuk mengeluarkan gas yang menumpuk di perut. Minumlah segelas air hangat, lalu tunggu beberapa menit sampai angin keluar dari perutmu.

2. Teh jahe

Jahe memiliki cita rasa sedikit pedas yang dipercaya ampuh untuk mempercepat proses pelepasan angin di perut. Meski pedas, tetapi teh jahe tidak membahayakan pencernaan kok. Justru sebaliknya, perut akan terasa hangat dan baikan setelah meminum segelas teh jahe hangat.

3. Teh hijau

Selain baik untuk diet, teh hijau juga ampuh membuang angin yang ada di dalam perutmu lho! Sebab teh hijau kaya akan kandungan katekin dan atioksidan. Bila kamu memiliki masalah pencernaan, kamu juga bisa mengonsumsi teh hijau ini sekali sehari agar pencernaanmu lebih lancar.

4. Pepaya

Pepaya memiliki segudang manfaat untuk tubuh. Selain baik untuk kulit dan pencernaan, pepaya juga ampuh untuk mengatasi perutmu yang kembung. Kandungan anti peradangan yang terdapat di dalamnya akan membantu proses percepatan angin yang tertumpuk di perut.

5. Yogurt

Produk olahan susu, seperti yogurt juga masuk dalam list ini lho! Bakteri baik yang terdapat di dalam yogurt akan sangat baik untuk meredakan perut kembung. Untuk hasil terbaik, pilihlah yogurt yang kaya akan zat probiotik, lalu campurkan dengan buah-buahan agar lebih nikmat.

6. Daun seledri

Sayuran hijau yang biasa digunakan sebagai bumbu masak ini dipercaya dapat mengurangi produksi gas berlebih di dalam perutmu. Selain itu, seledri juga baik untuk mengatasi masalah penumpukan makanan di dalam perut. Tak heran bila banyak mengonsumsinya untuk diet sehat, ya!

Perut kembung? Well, jangan panik dulu ya! Kamu bisa memilih salah satu dari list makanan dan minuman pencegah perut kembung di atas untuk mengatasinya.

baca juga: Bukan Ketombe Biasa, Ini 5 Fakta Penyakit Kulit Scalp Psoriasis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *