Uncategorized

Fakta Menarik Ange Postecoglou, Juru Taktik Tottenham Hotspur

HOBIQQ LOUNGE – Fakta Menarik Ange Postecoglou, Juru Taktik Tottenham Hotspur Selain itu, Ange Postecoglou juga membawa filosofi permainan menyerang yang sering kali terlihat dalam beberapa pertandingan Spurs terakhir di Liga Inggris. Hal tersebut sangat berbeda dengan permainan Tottenham yang lebih sering bermain bertahan pada musim-musim sebelumnya di bawah asuhan Antonio Conte

Fakta Menarik Ange Postecoglou, Juru Taktik Tottenham Hotspur

Ange Postecoglou pernah menjadi pemain profesional

Sebelum menjadi pelatih, ternyata Ange Postecoglou pernah menjadi pemain profesional. Selama berkarier sebagai pemain profesional, Postecoglou lebih sering di mainkan sebagai bek. Pada 1984, Ange Postecoglou memulai karier profesionalnya dengan bermain bersama South Melbourne selama kurang lebih 10 tahun.

Bersama South Melbourne, Postecoglou telah memenangi dua gelar juara pada 1984 dan 1991. Selain itu, Ange Postecoglou telah mengantongi empat caps bersama Timnas Australia di laga resmi FIFA. Pada pengujung kariernya di South Melbourne, Postecoglou di tunjuk sebagai kapten tim sebelum memutuskan pensiun pada usia 27 tahun karena cedera parah

Mengawali karier kepelatihan bersama South Melbourne

Setelah memutuskan pensiun sebagai pemain, Ange Postecoglou mulai merambah ke dunia kepelatihan. Pada 1996, Postecoglou di tunjuk untuk menukangi tim yang pernah ia bela sebagai pemain, South Melbourne. Selama 4 tahun melatih South Melbourne, Postecoglou berhasil mempersembahkan empat gelar juara kasta tertinggi Liga Australia 4 tahun berturut-turut. 

Setelah berhasil sukses bersama South Melbourne, Postecoglou di tunjuk menjadi pelatih Australia U-20 pada 2000—2007. Setahun berikutnya, dirinya sempat melatih klub asal Yunani, Panachaiki. Pada 2009, Postecoglou kembali ke Australia untuk melatih Brisbane Roar selama 3 tahun dan berhasil memenangi 1 gelar juara kasta tertinggi Liga Australia dan 2 gelar juara Championship. Setelah itu, Postecoglou pindah ke klub Australia lainnya, Melbourne Victory, selama 1 musim

Fakta Menarik Ange Postecoglou, Juru Taktik Tottenham Hotspur

Membawa Australia menjadi juara Piala Asia untuk pertama kalinya

Pada 2014, Ange Postecoglou di tunjuk Federasi Sepak Bola Australia sebagai pelatih Australia. Kurang lebih 1 tahun menjabat sebagai pelatih Australia, ia berhasil meloloskan mereka ke Piala Dunia 2014. Selain itu, kurang lebih 1 tahun berikutnya, Postecoglu berhasil membawa Australia menjuarai Piala Asia untuk pertama kalinya sejak bergabungnya mereka ke Federasi Sepak Bola Asia.

Postecoglou kemudian kembali membawa Australia lolos ke Piala Dunia 2018. Namun, saat Piala Dunia berlangsung, Postecoglou tidak mendampingi Australia di pentas tersebut. Sebab, dirinya memilih untuk memutuskan melatih klub Jepang, Yokohama F Marinos, mulai pada 2017.

Memulai karier kepelatihannya di klub top Eropa

Setelah 3 musim berada di Jepang, Ange Postecoglou memutuskan untuk hijrah ke Eropa dengan melatih klub asal Skotlandia, Celtic. Selama 2 musim di kasta tertinggi Liga Skotlandia, Postecoglou berhasil memberikan 2 gelar juara Scottish Premiership, 2 Scottish League Cup, dan 1 Scottish Cup. Bahkan, Postecoglou menjadi 1 dari 5 pelatih yang berhasil menyapu bersih kompetisi Skotlandia selama melatih Celtic.

Saat berada di Celtic, Postecoglou sering menggunakan formasi 4-3-3 yang membuat Celtic memiliki gaya permainan menyerang yang cepat. Melihat kiprahnya bersama Celtic yang apik membuat Tottenham Hotspur kepincut untuk mendatangkan Postecoglou ke klub asal London. Hal tersebut akan menjadi pekerjaan yang tidak mudah bagi Postecoglou, terutama dalam mengubah gaya permainan Spurs yang cenderung bertahan sebelumnya

Fakta Menarik Ange Postecoglou, Juru Taktik Tottenham Hotspur

Manajer asal Australia pertama yang melatih klub Premier League

Setelah memecat Antonio Conte, Ange Postecoglou menjadi manajer anyar Tottenham Hotspur pada bursa transfer musim panas 2023. Dirinya menjadi sosok pertama asal Australia yang menjadi manajer klub Premier League. Meski kehilangan salah satu pemain terpentingnya di lini depan Spurs, Harry Kane, Postecoglou tetap mampu mengangkat performa Spurs ke level teratas Premier League.

Salah satu hal yang paling terlihat setelah kedatangan Postecoglou adalah permainan yang atraktif. Postecoglou mengubah gaya permainan Spurs yang biasa bertahan menjadi lebih menyerang. Hal tersebut membuahkan hasil dengan rentetan kemenangan yang telah di raihnya dan bertengger di puncak klasemen Premier League. Sejauh ini, Tottenham Hotspur menjadi salah satu tim yang belum pernah terkalahkan di Premier League. 

Dalam waktu singkat, berhasil memimpin Tottenham Hotspur bersaing di puncak klasemen dengan permainan menyerang dan menjadikan mereka salah satu tim yang belum terkalahkan di kasta tertinggi Liga Inggris. Transformasi ini membawa semangat baru kepada penggemar dan membuat Tottenham tampil sebagai kekuatan yang patut di perhitungkan.

SUMBER BERITA : HOBIQQ

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *