Uncategorized

Hasil UEFA Conference League – Chelsea Makan

HOBIQQ-Chelsea menjadi tamu pada bentrokan pertama fase 8 besar di kompetisi antarklub kasta ketiga Eropa. Hasil UEFA Conference League

Mendatangi markas Legia Warsawa di Polish Army Stadium, Kamis (10/4/2025), anak asuh Enzo Maresca pulang dengan modal kemenangan meyakinkan. Hasil UEFA Conference League

Chelsea lolos ke perempat final UEFA Conference League dengan menyingkirkan FC Copenhagen yang di perkuat bek timnas Indonesia, Kevin Diks.

Pada dua bentrokan di babak 16 besar, Si London Biru meraih kemenangan rangkap 2-1 dan 1-0.

Reece James dkk memang sangat digdaya di Liga Konferensi musim ini.

Pada fase liga, mereka menggilas enam alias semua musuh tanpa kehilangan satu pun angka.

Di tahap awal tersebut, korban-korban Chelsea adalah Gent (4-2), Panathinaikos (4-1), Noah (8-0), Heidenheim (2-0), Astana (3-1), dan Shamrock Rovers (5-1).

Masuk ke fase knock-out, Copenhagen dan Kevin Diks menjadi mangsa ketujuh The Blues Kali ini Legia pun menyusul sebagai korban kedelapan mereka.

Walaupun menyudahi laga dengan kemenangan di ibu kota Polandia, usaha Chelsea sebenarnya tidak gampang.

Pasukan Maresca sempat di bikin frustrasi oleh Legia di babak pertama.

Sepanjang paruh awal pertandingan, Si Biru mampu mencatat penguasaan bola sampai 76 persen dan melepas 10 tembakan.

Ironisnya, tak satu pun usaha mereka membuahkan gol karena disiplinnya pertahanan tuan rumah.

Peluang terbaik pertama Chelsea baru hadir pada menit ke-34 melalui tembakan Kieran Dewsbury-Hall yang di tepis kiper Kacper Tobiasz sembari terbang.

Ada pula kans dari sundulan Tosin Adarabioyo dan peluang susulan Dewsbury-Hall yang masih gagal menghasilkan gol.

Memasuki babak kedua, Chelsea memperbaiki penampilan setelah Maresca memasukkan Noni Madueke untuk menggenjot serangan.

The Blues berhasil memecah telur lewat gol winger 19 tahun, Tyrique George.

Ia mencetak gol pertamanya di timnas senior Chelsea selepas menyambar bola muntah hasil tembakan James yang di blok kiper.

Keran semakin terbuka lebar dengan munculnya gol kedua dari tim tamu.

Madueke menggandakan skor setelah tembakannya menaklukkan Tobiasz yang prosesnya di awali kesalahan umpan sang kiper Legia.

Mendekati seperempat jam terakhir, Chelsea mendapatkan tendangan penalti akibat pelanggaran pemain Legia terhadap Dewsbury-Hall.

Awalnya hanya memberi tendangan bebas, wasit melalui VAR mengubah keputusan dengan menunjuk titik putih.

Namun, eksekusi Christopher Nkunku terlalu lemah dan bisa di gagalkan Tobiasz.

Untung bagi Chelsea, kegagalan itu di bayar lunas hanya beberapa detik kemudian melalui gol kedua Madueke.

Penyerang asal Inggris berada dalam posisi ideal saat mendorong umpan Jadon Sancho di muka gawang.

Gol tap-in Madueke mengunci kemenangan telak Chelsea atas wakil Polandia.

Hasil ini menyempurnakan rapor The Blues di ‘Liga Malam Jumat’ dengan catatan 9 kemenangan beruntun.

Target mereka lolos ke semifinal UEFA Conference League semakin mudah ketika gantian menjamu Legia pada leg kedua di Stamford Bridge, Kamis (17/4/2025) depan.

Tyrique George (kanan) ikut mencetak gol untuk Chelsea ke gawang Legia Warsawa pada perempat final UEFA Conference League di Polish Army Stadium (10/4/2025).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *