BERITA VIRAL

Komik Marvel Seri “What If?” yang Akan Segera Hadir

HOBIQQINDOLOUNGE – Pernahkah kamu berandai-andai tentang jalan hidup yang berbeda? Seperti “Bagaimana kalau aku tidak naik kelas?” atau “Bagaimana kalau temanku yang mendapatkan pekerjaan itu, bukan aku?” Imajinasi tersebut ternyata menjadi ide tersendiri bagi Marvel Studio untuk membuat dunia Marvel. Marvel Studio mencoba menjawab pengandaian para fansnya dengan seri berjudul What If? Seri ini sudah memiliki umur 40 tahun lebih dan rencananya seri tersebut akan dilanjutkan dengan merilis komik-komik itu pada akhir tahun ini. Apa saja judul seri Marvel yang akan keluar? Yuk kita intip.

What If? The Punisher #1

Komik

Komik ini dirilis pada 10 Oktober mendatang. Di dunia Marvel satu ini, dikisahkan Peter Parker memilih jalan untuk menjadi superhero yang bermain hakim sendiri. Dia bersumpah, setelah melihat Paman Ben meninggal di tangan pencuri yang Parker lepaskan, tidak akan membiarkan kejahatan seperti itu terjadi lagi. Alhasil, Parker menjadi Spider-Man berdarah dingin dan menjadi Spider-Man sang penghukum. Tagline-nya pun berubah dari with great power comes great responsibility menjadi with great power comes great punishment.

What If? Magik #1

Mungkin ini adalah tokoh Marvel yang jarang diketahui orang dan komik satu ini akan lebih mengarah kepada kisah hidup ketimbang laga. Illyana Rasputin, dikenal juga sebagai Magik, adalah anggota X-men yang memiliki kekuatan magis. Dirinya direkrut masuk menjadi anggota setelah diselamatkan oleh anggota X-men setelah digunakan oleh Arcade. Namun, di komik ini, Magik memilih kebebasan memilih jalannya sendiri tanpa dipergunakan siapapun. Pertanyaannya: akan seperti apakah Magik jika dia tidak mengalami masa lalu itu? Komik ini bakal rilis pada 31 Oktober.

What If? Ghost Rider #1

Komik

Setiap kali melihat sosok Ghost Rider, ada kala bayangan yang muncul adalah band metal garang yang memiliki simbol Ghost Rider. Di komik ini Ghost Rider akan disituasikan dalam dunia musik tersebut. Dengan karakter Robbie Reyes, Ghost Rider akan berada di lingkungan para penggila Norwegian black metal dan membuatnya menjadi salah satu personil band itu. Dari kover buku yang akan dijual pada 17 Oktober nanti, sepertinya kita sudah tahu posisi musik untuk Ghost Rider.agen bandarq indonesia

What If? Thor #1

Selama ini Thor selalu dikisahkan menjadi lawan dari para raksasa Jotenheim, namun buku ini memutarbalikkan semuanya. Tidak lagi memerintah Asgard, Ayah Thor jatuh ke tangan raja para raksasa dan itu berarti Thor harus ikut untuk hidup di Jotenheim. Di dunia tersebut, Thor belajar tentang kehidupan keras para raksasa di balik dinginnya salju Jotenheim yang tak kunjung henti dan itu berarti pula dia hidup bersama dengan Loki. Dinginnya kisah Thor satu ini akan bisa dibaca pada 24 Oktober mendatang.

What If? X-men #1
Komik

Kata-kata X-men sering diparodikan menjadi .EXE/men, salah satu format program komputer yang sering kita temui. Hal itu diwujudkan oleh Marvel Studio. X-men tak lagi kumpulan mutant yang berada di sekolah bimbingan Charles Xavier di dunia nyata, melainkan hanya sebuah program di dunia maya. Kamu akan diajak melihat karakter X-men yang digambarkan menjadikan data dan mendapatkan ancaman melalui virus-virus atau bahkan bug komputer. Menurut editor Chris Robinson komik ini menjadi “komik yang paling mengubah hidup semenjak VENOM #1.”

What If? Spider-Man #1

Mudah saja pertanyaan yang coba dijawab dari komik ini: bagaimana jika laba-laba radioaktif tidak menggigit Peter Parker? Bagaimana jika yang digigit orang lain? Bagaimana jika yang digigit adalah pem-bully dan self center yang hanya tertarik dengan dirinya sendiri? Bagaimana jika Flash Thompson yang menjadi Spider-Man? Kalau mau tahu kisahnya, kamu harus membaca komik What If? Spider-Man #1 pada tiga Oktober mendatang.

Itu dia tadi 6 komik marvel seri ‘What If?’ Gimana? gak sabar untuk menunggunya kan? komik marvel seri ‘What If?’ yang kamu ketahui! komen dibawah ya!AGEN POKER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *