BERITA UNIK BERITA VIRAL

Lionel Messi Bidik Rekor Baru di Piala Dunia 2022

HOBIQQ LOUNGE -Kapten Argentina, Lionel Messi, berpotensi mencetak rekor baru di Piala Dunia 2022, Qatar. Catatan itu muncul setelah Messi bersama Argentina menorehkan tren positif jelang Piala Dunia berlangsung.

Rekor itu terbilang menarik, karena bisa masuk ke dalam “Club 100”. Tinggal 10 lagi, Messi bisa mencetak rekor tersebut. Cukup memungkinkan buatnya menorehkan torehan itu di Piala Dunia 2022 nanti.

1. Butuh 10 gol lagi

Lionel Messi Bidik Rekor Baru di Piala Dunia 2022Lionel Messi. (footballtoday.com)

Sebelum Piala Dunia 2022, Argentina akan berduel melawan Uni Emirat Arab terlebih dulu. Ada potensi torehan gol Messi akan bertambah dalam duel itu.

Pun, ketika main di Piala Dunia, bukan tak mungkin Messi menambah torehan golnya dari 90 ke yang lebih banyak. Dilansir Daily Mirror, kalau berhasil menjebol gawang lawan 10 kali lagi, maka Messi sudah mencetak 100 gol untuk Argentina.

Berkat kemenangan atas Jamaika, Messi kini sudah mencatatkan 100 kemenangan internasional bersama Argentina. Messi juga sukses mencetak brace dalam duel tersebut.

Atas brace yang dicatatkannya, pemain Paris Saint-Germain itu berhasil menambah pundi-pundi golnya menjadi 90 dalam 164 caps. 

2. Kalah jauh dari Ronaldo

Lionel Messi Bidik Rekor Baru di Piala Dunia 2022www.skysports.com

Kalau itu bisa terjadi, Messi akan gabung ke klub 100 bersama Ali Daei dan Cristiano Ronaldo. Ya, cuma dua pemain itu yang bisa cetak gol lebih dari 100 di pentas internasional bersama tim nasional masing-masing.

Daei sukses mencetak 109 gol dalam 148 laga untuk Iran. Sementara, Ronaldo sudah mencetak 117 gol buat Portugal.

3. Belum pernah jadi juara dunia

Lionel Messi Bidik Rekor Baru di Piala Dunia 2022Lionel Messi mengangkat piala Copa America. (mirror.co.uk)

La Pulga juga mengincar catatan baru di Piala Dunia. Dia ingin meraih trofi Piala Dunia buat pertama kalinya sepanjang karier bersama Timnas.

Selama ini, Messi memang belum pernah mencicipi manisnya angkat trofi Piala Dunia. Dia baru bisa meraih trofi Copa America pada 2021 lalu.

Megabintang Argentina, Lionel Messi, sukses mencatatkan rekor baru. Rekor tersebut diciptakan Messi usai mengantarkan Argentina menang telak atas Jamaika, 3-0, dalam laga uji coba Rabu pagi WIB (28/9/2022).

Tak hanya Messi, Argentina juga mencetak rekor baru. Kini, Albiceleste sudah menorehkan rekor tak terkalahkan dalam 35 pertandingan secara beruntun.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *